Ticker

6/recent/ticker-posts

Youtuber Alief Rizky Ramaikan Malam Puncak Acara Dies Natalis IAIN Purwokerto


Foto : Annisa

Bertempat di lapangan parkir belakang gedung rektorat IAIN Purwokerto, malam puncak acara Dies Natalis IAIN Purwokerto dimeriahkan oleh penampilan Youtuber Alif Rizky atau yang dikenal dengan nama Paijo. Minggu (18/11)

Berbeda dengan rangkaian acara  diesnatalis IAIN Purwokerto sebelumnya yang terlihat tidak begitu ramai, pada malam tadi kampus terlihat dipenuhi penonton yang mayoritas dari kalangan mahasiswi IAIN Purwokerto, hal ini dikarenakan adanya penampilan guest starr youtuber terkenal yaitu Alif Rizky.

Seperti penuturan mahasiswi dari fakultas dakwah " Mahasiswa kurang antusias dalam acara disnatalis yang hari kemarin, taunya acara malam puncak yang ada guess starnya doang, terus yang menarik dalam puncak acara ini bisa mendatangkan artis youtuber seperti Alif Rizky" ujar Amartya Nur Aisyah mahasiswi KPI.

Malam puncak acara dies Natalis untuk merayakan hari ulang tahun IAIN Purwokerto yang ke-56 ini dibuka dengan laporan kegiatan dari Ketua Panitia Ayu Diah dan sambutan-sambutan dari Ketua Dema dan WAREK III.
Dr. H. Supriyanto, Lc, M.S.I beliau berpesan kepada mahasiswa bahwa apapun kerja kita orientasinya adalah menjadikan kampus kita menjadi nomer satu, caranya anda yang punya potensi dan bakat serta kemampuan yang baik dikembangkan dengan baik, berkompetisi dengan kampus lain. Kita perlu bangga dan gembira menjawab kita kuliah di IAIN Purwokerto.
Dan beliau juga berharap kepada kepanitiaan  kedepan dapat lebih masif lagi dalam merencanakan konsep diesnatalis tahun selanjutnya.

Setelah itu dilanjutkan dengan acara pembagian hadiah kepada pemenang lomba termasuk The Best Student atau Duta IAIN yaitu Muhammad Riza perwakilan dari Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Tarbiyah yang diharapkan selain menjadi icon IAIN dapat juga ikut serta dalam perlombaan pemilihan duta PTKIN se-Indonesia, dan kedepannya dapat mengenalkan  IAIN Purwokerto di luar kampus.


Foto : Best Student IAIN Purwokerto 2018


Foto : Penampilan Paijo 

Sebagai hiburan sebelum memasuki puncak acara,  ada penampilan band dari UKM Master dan Band pemenang lomba Dies Natalis IAIN Purwokerto, kemudian  dilanjutkan  dengan penampilan dari Guess star yang dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pertama sebagai Aliff rizky dan sesi kedua sebagai Paijo dengan ciri khasnya yang memakai pakaian adat jawa dan tidak lupa pula memakai blangkon (penutup kepala khas budaya jawa).

 Mahasiswa antusias pada malam puncak acara ini terbukti dengan kesan yang diutarakan oleh Guess star Youtuber Aliff Rizky
 "IAIN Purwokerto luar biasa, off air ter-ramai selama perfom Aliff Rizky atau mas pajio, terima kasih dan sukses terus" tuturnya.
Namun Antusias pada malam puncak acara berbeda dengan antusias pada acara rangkaian dies natalis yang diselenggarakan sebelumnya. Beberapa acara terlihat tidak begitu ramai dipadati penonton. Hal tersebut juga dibenarkan oleh ketua panitia, kurangnya sosialisasi terhadap mahasiswa menjadi salah satu kendala yang menyebabkan mahasiswa kurang mengetahui acara tersebut.

Persiapan konsep acara Dies Natalis IAIN  Purwokerto sebenarnya sudah dilakukan dua bulan, namun karena terdapat kendala dalam pertemuaan dengan ormawa dan pimpinan untuk penyampain konsep sehingga baru pada dua minggu sebelum hari H konsep baru ditetapkan. Persiapan yang hanya dalam kurun waktu dua minggu itu, menjadikan salah satu kurangnya panitia dalam mensosialisasi acara tersebut dan juga minat dari mahasiswa yang kurang meskipun sudah disosialisasikan ke masing-masing kosma. Namun, Ayu menuturkan bahwa  meskipun acara dies natalis kali ini belum termasuk dalam keberhasilan yang di inginkan tetapi untuk persiapan acara yang hanya dalam kurun waktu dua minggu  sudah cukup memuaskan.

 Selanjutnya ketua panita menyampaikan harapanya "semoga IAIN Purwokerto semakin maju dan semakin jaya, dan untuk acara dies natalis selanjutnya supaya bisa maksimal lagi dan persiapannya supaya lebih dimantapkan" tutupnya.

Reporter : Aiq
Penulis    : Dayu
Editor       : Annisa

Posting Komentar

0 Komentar