Purwokerto - Bangun kepedulian, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Master IAIN Purwokerto gelar Harmony Ramadhan ditengah pandemi covid-19. Kegiatan dengan tema “Ramadhan Sparkling Music” ini diadakan di Panti Asuhan Al-Husain Purwokerto. Diikuti oleh kurang lebih 25 anak, acara berjalan lancar dan kondusif dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan (1/05).
Tujuan diadakannya Harmony Ramdahan yaitu guna menunjukan semangat dibulan ramadhan melalui musik. Berbagai rangkaian acara dilakukan untuk menghibur anak-anak panti, seperti sharing-sharing dan ngobrol santai bersama anak-anak panti, Live musik akustik, dan juga buka bersama.
"Acara Harmoni Ramadhan yang dibuat untuk memperingati bulan suci ramadhan dan juga sebagai wadah untuk UKM Master melakukan kegiatan bakti sosial kepada kaum duafa". Pungkas Rini.
Rini selalu ketua panitia berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut dapat menumbuhkan rasa kesadaran dan kepedulian untuk seluruh anggota UKM Master dalam lingkup sosial dan kemanusiaan.
Reporter : Faiq
Editor : Arifa
0 Komentar