Ticker

6/recent/ticker-posts

Memperkenalkan Wayang Melalui Kegiatan Seminar Nasional dan Pagelaran Wayang

 

Doc. Panitia Kegiatan

Seminar Nasional dan Pagelaran Wayang yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Sejarah Peradaban Islam (SPI) telah sukses dilaksanakan. di Gedung Studi Center UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto, Minggu (2/6/24). Kegiatan tersebut berkolaborasi dengan mahasiswa 6 SPI B dan Sanggar Candra Birawa.

Acara pertama yang dilaksanakan yaitu Seminar Nasional dengan tema Pengenalan dan Pengembangan Wayang serta menghadirkan tiga pemateri yaitu R. Baptisa De’la Sukana, Ki Bima Setyo Aji dan Aufannuha Ihsani, M.A. Seminar tersebut membahas terkait dengan awal mula adanya wayang, tokoh-tokoh yang ada dalam pewayangan, jenis-jenis wayang, dan gaya-gaya wayang.

Kemudian acara selanjutnya adalah Pagelaran Wayang yang mengangkat tema Bima Ngaji. Tema ini lebih menjelaskan tentang perjalanan Bima untuk menemukan jati dirinya. Pagelaran wayang tersebut sangat unik karena ada bahasa Indonesia yang dicampur dengan bahasa Jawa Alus. Hal tersebut dilakukan karena audiens yang datang bukan hanya dari masyarakat Jawa, melainkan dari masyarakat luar Jawa yang belum tentu paham bahasa Jawa.

“Untuk bahasa kita bernegosiasi dengan dalang karena kalau semua pake bahasa Jawa nanti saya sedikit takut mahasiswa-mahasiswa sini yang notabenenya itu ngga semuanya dari orang Jawa, banyak juga yang dari luar Jawa takutnya kurang memahami.”, tutur Arya selaku Wakil Ketua HMPS SPI. Selain itu beliau juga mengatakan bahwa acara Pagelaran Wayang diadakan sebagai hiburan setelah acara inti yaitu acara seminar.

Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan sangat diapresiasi oleh penonton. “Menurut aku, karena ini pertama kali adanya wayang jadi sangat menakjubkan”, ucap Desi, penonton Pagelaran wayang.

Reporter: Fitriani A.

Editor: Dwi Aryanti, Ghulama Rashif Faza

 

Posting Komentar

0 Komentar