Doc. LPM OBSESI |
Purbalingga - UIN Saizu Purwokerto mengadakan acara jalan sehat dalam rangka dies natalis UIN Saizu ke-62 yang bertempat di kampus dua Purbalingga, Minggu (17/11/2024). Rute jalan sehat tersebut dimulai dari kampus dua UIN Saizu menuju alun-alun Purbalingga kemudian kembali lagi ke kampus dua UIN Saizu.
Acara yang dimulai pukul 06.30 WIB itu tidak hanya diikuti oleh mahasiswa UIN Saizu tetapi juga terdapat civitas akademika, dan juga masyarakat yang ada di sekitar kampus dua UIN Saizu. Peserta-peserta tersebut tentu saja sangat antusias dalam mengikuti acara jalan sehat terlebih terdapat 180 doorprize yang telah disediakan.
Latifah, mahasiswa semester 7 yang mendapatkan doorprize berupa satu unit sepeda motor menyampaikan rasa senangnya karena tidak menyangka mendapatkan doorprize tersebut. “Tentunya motor ini akan saya berikan untuk ibu saya,” tutur Latifah.
Ageng Widodo, selaku penyelenggara acara jalan sehat melihat antusiasme dari peserta dalam mengikuti acara tersebut. “Ini menjadi kenangan yang luar biasa dan berharap UIN Saizu kedepannya dapat menjadi kampus yang unggul, memiliki nilai akademis yang baik dan yang terpenting adalah semoga sarana dan prasarana di kampus dua ini cepat selesai,” ucap Ageng. Selain acara jalan sehat, momen ini juga dijadikan untuk menanam pohon langka dengan tema “Tanam Pohon Professor” di kampus dua UIN Saizu.
Reporter dan Penulis: M. Latif Aldiansyah, Parhatun Nisa, Zakia N. Hidayah.
0 Komentar